5 Cara riset KEYWORD atau mencari kata kunci video Youtube

shares |

Cara riset KEYWORD atau mencari kata kunci video Youtube yang banyak di gandrungi oleh banyak orang. Awal nya youtube dikenal sebagai situs untuk menonton video saja, namun dengan seiring berjalan nya waktu, pada akhirnya banyak orang menjadikan youtube sebagai sumber penghasilan tambahan. Karena pada dasarnya sampai sekarang penghasilan terbesar  itu masih dari youtube. Terlebih lagi di jaman secanggih ini smartphone tidak kalah hebatnya dengan PC/Laptop. Tentu akan lebih mempermudah banyak orang untuk meng-share video mulai dari keseharianya dan juga video unik yang memang banyak sekali dicari oleh pengunjung.

Seperti yang kita ketahui bahwa banyak diluar sana terutama youtuber, mereka rela meng-upload video ke youtube dengan bermacam jenis gaya dan ciri khasnya. Dan jika di perhatikan satu persatu, mereka rela mengeluarkan banyak modal untuk membuat video yang memang itu lain dari yang lain. Dan ini bukan hanya semata mereka mencari sensasi saja, akan tetapi video yang telah dibuat akan laris untuk di tonton, tentunya hal ini sangat menguntungkan bukan ?

Dan ternyata sumber penghasilan yang akan mereka raih itu dari hasil kerja sama dengan periklanan yakni Google Adsense. Sehingga video yang mereka upload akan menampilkan iklan adsense, jika banyak di tonton oleh banyak orang terlebih lagi iklan tersebut sampai ada yang meng-klik nya, maka pemiliki chanel dari video tersebut akan menghasilkan Dollar dari iklan yang telah tayang.

5 cara riset keyword atau mencari kata kunci video youtube

Lihat Juga : cara mendapatkan uang dari youtube

Cara riset KEYWORD atau mencari kata kunci video Youtube

Namun perlu anda ketahui, besar dan kecilnya penghasilan yang akan mereka raih itu dari bagaimana banyak dan tidaknya jumlah view video. Semakin banyak view video yang mereka peroleh dari youtube, maka akan semakin banyak juga keuntungan yang akan didapatkan. Namun sebaliknya, jika view yang ada hanya sedikit bahkan tidak ada sama sekali, jangan harap untuk mendapatkan penghasilan sekalipun video yang anda buat sudah ada iklan dari google adsense.

Tahap pertama sebelum anda melakukan mencari kata kunci youtube ada baiknya riset keywod terlebih dahulu, ini bertujuan untuk mencari judul video yang nantinya akan anda bidik dengan bersaing di jumlah angka yang tinggi namun sedikit pesaing. Dan ini banyak digunakan juga oleh yotuber lainya sebagai langkah optimasi video youtube agar video yang akan di uplaod akan memiliki peluang yang besar untuk tampil di halaman mesin pencari youtube. Sehingga video itu sendiri akan banyak dilihat oleh ribuan pengunjung yang dalam pencarian kata kunci dengan jenis video anda.

Dan optimasi yang akan dilakukan dalam riset youtube ini tidak beda hal nya seperti optimasi seo di dalam artikel atau blog. Lalu bagaimana cara mencari kata kunci untuk youtube agar bisa mendapatkan pengunjung atau penonton aktif perharinya. Mari kita simak penjelasan berikut mengenai bagaimana cara riset ( KEYWORD ) Untuk youtube.

Cara riset KEYWORD atau mencari kata kunci video Youtube

Semoga dari penjelasan yang ada dibawah ini dapat anda pahami dan mudah untuk di pelajari, karena hanya dengan melakukan riset keyword lah dapat membantu video yang akan kita upload lolos di pencarian mesin pencari youtube.
Mencari keyword judul video

Beberapa cara yang dapat dilakukan dalam menyajikan video youtube, yang pertama pastinya anda harus mempunyai atau membuat video terlebih dahulu lalu lanjut untuk mencari kata kunci yang sesuai atau relevan dengan judul yang sangat berpeluang mendapatkan pengunjung.

Sebenarnya mau bagaimana pun langkah yang akan anda lalui dalam mencari kata kunci untuk video anda, dalam nama dan deskripsi video tersebut, yang terpenting adalah bagaimana cara menyajikan video yang benar-benar orisinil dan berkualitas, sehingga, tanpa riset kata kunci terjitu pun video yang tayang akan memiliki peluang untuk mendapatkan penonton setia yang selalu menunggu hadirnya sesuatu yang baru dalam video tersebut.

Lantas bagaimana cara mencari kata kunci untuk judul video

Cara yang akan saya jelaskan tidak lebih dari riset menggunakan bantuan tools, dan dari software ini anda dapat menemukan kata kunci atau ide dalam membentuk sebuah judul video.
5 Cara riset keyword

( 1 ) Menggunakan youtube trends

Youtube trends adalah fasilitas yang disediakan oleh situs youtube untuk melihat video yang sedang trending di minggu terakhir, dengan melihat yang sedang trend anda dapat membuat video bisa sejenis dengan yang sudah ada. Silahkan gabungkan dan amatilah dan jangan lupa untuk melibatkan kata kunci yang digunakan untuk optimasi video yang anda buat.

( 2 ) Google trends Video

Google trends Video ini adalah salah satu produk google untuk melihat sebuah informasi yang lagi trend di negara tertentu berdasarkan waktu, ini juga tidak beda hal nya dengan youtube trend, namun ini anda dapat memilih waktu dan juga negara.

( 3 ) Youtube auto suggestion

Saran atau kata kunci yang yang ditampilkan pada saat pengunjung mengetikan kata tertentu di pencarian mesin youtube, dan kata tersebut bisa anda jadikan sebuah kata kunci yang bisa digunakan untuk menjadi judul video anda. Dan untuk mendapatkan dari auto suggestion cara nya pun cukup mudah. Pertama anda masuk terlebih dahulu ke youtube

Lalu anda masukan atau ketikan kata kunci apa saja di tempat pencarian youtube tersebut. Maka mesin tersebut akan menampilkan kata kunci yang sesuai dengan kata yang telah anda masukan. Jika sudah anda temukan kata yang muncul di dalam pencarian, silahkan anda gabungkan sendiri untuk membuat judul dan deskripsi video youtube anda.

( 4 ) Meta keyword video

Cara ini juga sangat banyak yang menggunakan disaat mereka ingin mencari kata kunci yang relevan dan trend dicari banyak orang. Selain itu, dengan menggunakan meta keyword ini anda dapat melihat saingan atau lawan dari video yang akan anda tayangkan di youtube. Perhatikan cara berikut

#1. Pertama, pilihlah video yang memiliki view yang tinggi, kemudian ( Jalankan )

#2. Kilik kanan - pilih menu - view source code

#3. Di bagian sumber laman, silahkan anda lakukan pencarian dengan ( keyword ) maka secara otomatis anda akan di arahkan ke meta keyword.

#4. Gabungkan keyword yang digunakan pada video tersebut, pilihlah yang mempunyai relevan dengan video anda.

( 5 ) Ubersuggest

Tools ubersuggest ini adalah tools online gratis untuk mendapatkan kata kunci yang relevan yang anda masukan. Dan cara ini pun sering digunakan banyak orang untuk melakukan pencarian khususnya di internet, baik itu dari mesin pencari youtube atau pun pencarian kata kunci untuk judul artikel. Cara menggunakan tools ini tidak beda dengan tools lainya.

#1. Silahkan anda masuk ke ubersuggest

#2. Pilihlah sesuai dengan yang anda cari yakni ( youtube )

#3. Masukan lah kata kunci, berikutnya lalu pililh ( suggest )

Secara otomatis Ubersuggest akan menampilkan kata kunci relevan dengan kata yang anda ketikan sebelumnya kata kunci tersebut dapat anda analisa dengan menggunakan google ketword planner untuk melihat besar kecilnya pencarian kata kunci.

Kata kunci yang telah ditampilkan dapat anda copy paste untuk di perhatikan kata kunci masing-masing yang memiliki pencarian yang tinggi dan rendahnya pesaing di kata tersebut. Itulah dari bagaimana mencari kata kunci utnuk video youtube. Semoga dapat bermanfaat dan juga bisa membantu anda dalam mencari sebuah judul video yang akan anda tayangkan. Selamat mencoba.

Related Posts

2 komentar:

Dilarang Menaruh link aktif